Dukung Digitalisasi Polri Bri Salurkan Csr Komputer ke Polda Jatim

    Dukung Digitalisasi Polri Bri Salurkan Csr Komputer ke Polda Jatim

    SURABAYA, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr Toni Harmanto, M.H didampingi pejabat utama (PJU) Polda Jatim, menerima CSR (Corporate Social Responsibility) dari Bank BRI, pada Jumat (1/9)2023) 

     
    CSR itu berupa satu Unit Ambulance dan 90 Unit PC (Personal Computer) dari Bank BRI Wilayah Surabaya  yang diserahkan kepada Polda Jatim di Lobby Gedung Patuh, Lantai 2 Mapolda Jatim.

    Kapolda Jatim mengatakan kegiatan itu sebagai wujud kolaborasi yang baik antara Polda Jatim dengan pihak Bank BRI dalam mendukung program digitalisasi Polri guna menghadapi tantangan tugas Polri kedepan yang semakin kompleks dan dinamis.

    Harapannya dengan adanya bantuan PC dan Ambulance ini dapat memberikan manfaat dalam pelaksanaan tugas-tugas Kepolisian kedepannya.

    Baik dalam tugas-tugas administrasi maupun tugas-tugas Operasional Kepolisian guna memberikan pelayanan kepada Masyarakat secara optimal.

    "Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi atas kontribusi ini memang semua untuk operasional kepolisian, " ungkap Irjen Toni.

    Sementara itu, Setiyarta, selaku RCEO Regional Office Surabaya, mengatakan, kolaborasi BRI dan Polri terus terjalin mulai dari pelosok pelosok.

    "Tentunya kami dari BRI mengucapkan terima kasih dan tentunya kedepan terus meningkatkan kolaborasi, " katanya.

    Ini adalah bagian dari kesekian kalinya CSR dimana tahun 2022, juga telah berpartisipasi dan di 2023 telah menyerahkan bantuan satu unit ambulance dan computer.

    "Kami berharap bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat, " tutup dia. (*)

    surabaya
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Sebelum Dikirim ke Medan Tugas, Mayjen TNI...

    Artikel Berikutnya

    Serka Budi Kuswantoro Ungkap Curanmor, Dapat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    PPK Tempurejo Terima Logistik Pilkada, Polsek Bersama Koramil 0824/09 Tempurejo Lakukan Pengawalan
    KPU Banyuwangi Secara Bertahap Mulai Distribusikan Logistik Pilkada 2024

    Ikuti Kami